Dalam rangka mewujukan tagline ITATS yaitu UIBIK ini singkatan dari Unggul, Inovatif, Bertaraf Internasional, dan Keberlanjutan, Jurusan Teknik Kimia ITATS bekerja sama dengan Universitas Tatung, Taiwan mengadakan program TEEP . Program TEEP merupakan program yang didirikan pemerintah TAIWAN untuk mendorong pelajar luar negeri dalam berpartisipasi dalam kegiatan magang internasional berupa RISET dengan jangka pendek yang diadakan oleh universitas-universitas terbaik di TAIWAN. Kegiatan ini dua jenis yakni mengikuti pembejalaran kampus secara umum di TAIWAN, dan RISET penelitian dari Prof yang bertugas disana yang terdiri dari Prof YJ Chiou, Prof Sun-Chun How, dan Prof Jia-Ming Chern. Kegiatan ini berlangsung selama 6 Bulan.

Mahasiswa yang mengikuti program ini akan mendapatkan keuntungan dapat datang ke TAIWAN dan hidup di TAIWAN dengan dibiayai oleh pemerintah TAIWAN itu sendiri dalam program TEEP, dan juga kami dapat mengikuti RISET dari beberapa Prof yang ada di Universitas Tatung yang berkaitan dengan Nano Teknologi. Pada tahun ini, Jurusan Teknik Kimia ITATS mengirimkan 2 mahasiswa semester 6 yang bernama Sindian Theresia Sitidaon dan Aditya Fikri Awaludin. Kedua mahasiswa ini mengikuti program ini  terhitung dari 10 Februari, hingga 10 Agustus 2023. “Program Kerja sama ini diharapkan terus berlangsung dan banyak mahasiswa yang tertarik untuk mengikutinya” tanggapan Ketua Jurusan Teknik Kimia ITATS Dr. Ir. Yustia Wulandari M, ST.MT di Bandara Juanda ketika mengantarkan kedua mahasiswa yang akan terbang ke Taiwan pada tanggal 14 Februari 2023 pukul 16.00 WIB.

 

 

By admin

https://dagang.sippikola.langsakota.go.id/